Thursday 6 October 2016

3 Tips Mengatasi Rasa Takut

  
Ada 3 Tips sederhana Merubah Rasa Takut dalam Waktu singkat ala Tony Robbins (Pelatih tersukses di Dunia. Berikut Tipsnya :

1.    Merubah Gerak

Orang yang jalan nya loyo sudah pasti dalam masalah, resah, ragu-ragu. Jadi ketika anda dalam kondisi emosi yang tidak baik, sebisa mungkin Anda merubah gerak. Bisa dengan lonjak-lonjak, lari sprint, menjerit, dll. Saya secara pribadi menggunakan metode lonjak-lonjak untuk merubah emosi tadi. Perlu anda pastikan bahwa ketika Anda sedih, menangis atau resah tadi MASALAH yang anda hadapi tidak akan berubah, kecuali Anda datang untuk menyelesaikan nya. Orang sukses juga mengalami perasaan tidak pada tempat nya, tetapi orang sukses bisa mengarahkan perasaan negatif nya ke arah yang DAHSYAT, berbeda dari orang kebanyakan.

2.    Merubah Fokus dan Keyakinan 

Fokus tergantung dari pertanyaan yang ditanyakan kepada diri sendiri. Setiap hari nya kita selalu berdiskusi internal terhadap diri sendiri, untuk itu memberikan pertanyaan yang benar akan menghasilkan jawaban yang benar dan anda akan Take Action menuju arah yang benar tadi.

3.    Merubah Kata-kata  

Merubah kata-kata negatif anda menjadi kata-kata yang positif, contohnya :
Ketika ditanya "Apa kabar? "Jawab : LUAR BIASA.
Ketika anda ingin mengatakan "Lagi Bingung" diganti dengan "Lagi cari informasi tambahan"
Ketika anda ingin mengatakan "Saya Gagal" diganti dengan " Saya lagi belajar"
Ketika anda ingin mengatakan "Saya dalam masalah" diganti dengan " Saya lagi mengahadapi tantangan"
Seperti itulah contohnya, boleh saja anda dalam keadaan tidak baik, tapi anda bisa jawab dengan yang terbaik. Agar energi ditubuh anda berubah menjadi energi yang positif dan anda bisa mengatasi masalag anda.

Sekian dan terima kasih. Jika ada kritik, saran dan komentar silahkan komen dibawah :)

Sumber : Mr.S.E

 


0 komentar:

Post a Comment